TIPS

3 Jenis Sakit Gigi pada Ibu Hamil dan Cara Mengatasinya

28 October 2023

Ilustrasi - Ibu hamil.(Pixabay)

Gigisehat - Masa kehamilan memberikan banyak perubahan pada ibu hamil karena perubahan hormon. Bermacam-macam keluhan dapat dirasakan ibu hamil, salah satunya masalah di rongga mulut.

Dosen Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) UM Surabaya Yeni Puspitasari menjelaskan jenis sakit gigi yang dapat dialami ibu hamil.

1. Gingivitis

“Perubahan hormon yang dialami ibu hamil dapat menyebabkan peradangan pada gusi yang menyebabkan gusi bengkak, berwarna merah dan mudah berdarah,” ujarnya.

2. Epulis Gravidarum

Epulis gravidarum muncul sebagai benjolan pada gusi yang menyebabkan rasa tidak nyaman dan gangguan pengunyahan.

3. Gigi berlubang

Pada Ibu hamil akan sering mengalami mual dan muntah (morning sickness).

Hal ini menyebabkan lapisan gigi terluar (enamel) jadi terkikis akibat terkena asam lambung.
Jika dibiarkan dalam waktu lama dapat menyebabkan gigi berlubang.

Lalu, bagaimana cara mencegah dan mengatasi sakit gigi pada ibu hamil?

Pertama, menjaga kebersihan rongga mulut

Ibu hamil diwajibakan menyikat gigi dua kali sehari, pagi setelah sarapan dan malam sebelum tidur dengan teknik menyikat gigi yang tepat.

Selain menyikat gigi, ibu hamil disarankan untuk berkumur-kumur dengan air bersih setelah muntah (morning sickness).

Tujuannya untuk membersihkan asam lambung dalam rongga mulut sehingga mencegah kerusakan enamel gigi.

Kedua, menjaga pola makan selama kehamilan

Ibu hamil sebaiknya tidak terlalu sering mengkonsumsi makanan dan minuman yang manis.
Makanan yang manis banyak mengandung karbohidrat, dimana karbohidrat merupakan senyawa yang sangat disukai bakteri rongga mulut.

“Apabila karbohidrat tertinggal di gigi, hal ini dapat menyebabkan bakteri tumbuh lebih cepat sehingga gigi bisa berlubang,” kata Yeni.

Ketiga, konsultasikan pada dokter gigi terdekat

Banyak ibu hamil yang ragu datang ke dokter gigi karena mengkhawatirkan apakah tindakan perawatan di dokter gigi memiliki pengaruh pada janin yang dikandung atau tidak.

Pada kehamilan trimester kedua (14-26 minggu) merupakan waktu terbaik untuk ibu melakukan perawatan gigi dan mulut selama kehamilan.

Dokter gigi akan berkonsultasi dengan dokter kandungan ibu terkait perawatan gigi dan mulut yang akan ibu alami.

“Melakukan kontrol ke dokter gigi dengan atau tanpa keluhan gigi selama kehamilan juga disarankan, supaya dokter gigi dapat melakukan pemeriksaan pada kondisi gigi dan mulut ibu serta memberikan edukasi,” pungkasnya.*

Sumber:um-surabaya.ac.id

KONSULTASI

Konsultasi

konsultasikan masalah kesehatan gigi anda pada kami.
Dengan mengisi form di bawah ini