INFO

Forum Kedokteran Gigi PTMA: Langkah Strategis Majukan Pendidikan Gigi

20 November 2025

Forum Konsolidasi Kedokteran Gigi PTMA se-Indonesia.(FKG UMSurabaya)

Gigisehat - Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Muhammadiyah Surabaya (FKG UMSurabaya) menjadi penyelenggara kegiatan perdana Forum Konsolidasi Kedokteran Gigi Perguruan Tinggi Muhammadiyah–Aisyiyah (PTMA) se-Indonesia.

Forum ini digagas sebagai wadah strategis untuk memperkuat kolaborasi, sinergi akademik, dan arah pengembangan pendidikan kedokteran gigi di lingkungan Muhammadiyah dan Aisyiyah.

Kolaborasi Institusi Majukan Pendidikan Kedokteran Gigi

Dalam kegiatan yang dihadiri pimpinan, fakultas, dan perwakilan program studi kedokteran gigi dari berbagai PTMA, forum dibuka dengan sesi diskusi intensif.

Baca Juga: Peneliti Jepang Temukan Obat Bantu Tumbuhkan Kembali Gigi

Para peserta membahas kebutuhan, tantangan, hingga peluang kerja sama lintas institusi dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan kesehatan gigi di Indonesia.

Antusiasme tampak jelas dari aktifnya para peserta dalam memberikan pandangan serta merumuskan langkah strategis forum ke depan. Diskusi ini tidak hanya membahas persoalan akademik, tetapi juga mencakup kebutuhan pengembangan fasilitas, kurikulum, serta peningkatan mutu lulusan.

Bertukar Pengalaman Pengelolaan Fasilitas Pendidikan

Setelah sesi diskusi, kegiatan berlanjut dengan tour laboratorium FKG UMSurabaya. Peserta forum berkesempatan melihat secara langsung fasilitas pembelajaran, laboratorium preklinik, serta berbagai inovasi layanan pendidikan yang dikembangkan fakultas.

Kunjungan ini menjadi sarana saling tukar pengalaman terkait standar pengelolaan laboratorium di masing-masing institusi, termasuk peralatan, sistem pembelajaran, dan manajemen keamanan laboratorium.

Proses ini penting untuk mendukung kualitas pendidikan kedokteran gigi yang berbasis bukti dan kompetensi.

Memperluas Jejaring: Kunjungan ke FKG UMSIDO

Sebagai bagian dari penguatan jejaring antar-PTMA, peserta forum juga melakukan kunjungan ke FKG Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA).

Agenda ini memperluas ruang dialog dan membuka peluang kolaborasi baru, khususnya dalam pengembangan kurikulum berbasis kompetensi, peningkatan fasilitas pendidikan, hingga kerja sama akademik lintas kampus.

Langkah ini sejalan dengan kebutuhan dunia pendidikan kedokteran gigi yang semakin menuntut integrasi, inovasi, dan adaptasi terhadap perkembangan ilmu kesehatan gigi modern.

Komitmen PTMA Mencetak Dokter Gigi Unggul

Dekan FKG UMSurabaya, Sabda Alam menegaskan, pertemuan ini merupakan langkah penting untuk menyatukan kekuatan PTMA dalam memajukan pendidikan kedokteran gigi nasional.

“Kami berharap forum ini dapat menjadi wadah kolaborasi berkelanjutan di bidang akademik, penelitian, hingga pengabdian masyarakat,” harapnya.

Baca Juga: 20 Fakultas Kedokteran Gigi Terbaik di Indonesia Bisa Jadi Pilihan

Pembentukan Forum Konsolidasi Kedokteran Gigi PTMA menjadi pijakan awal yang strategis dalam memperkuat posisi PTMA sebagai institusi kesehatan yang berkomitmen mencetak dokter gigi unggul, profesional, dan berdampak bagi bangsa.

Forum ini diharapkan menjadi pusat koordinasi berkelanjutan dalam pengembangan mutu pendidikan, penelitian, dan layanan kedokteran gigi di masa mendatang.***

GIGISEHAT

Register

🦷✨ Selamat Datang di Dunia Tanpa Batas Ilmu Kedokteran Gigi!

Anda baru saja memasuki ruang interaktif berbasis Artificial Intelligence yang dirancang khusus untuk menjawab setiap pertanyaan seputar Ilmu Kedokteran Gigi—mulai dari teori dasar, kasus klinis, prosedur perawatan, hingga teknologi terbaru dalam dunia dentistri.

💡 Tanyakan Apa Saja

🧠 Didukung AI mutakhir, sistem ini akan membantu Anda memahami konsep, menyelesaikan studi kasus, hingga mendalami referensi akademik secara efisien dan terpercaya.

⚠ Catatan Penting

Platform ini khusus untuk Dokter Gigi dan Mahasiswa Kedokteran Gigi yang terdaftar secara resmi.

📥 DAFTARKAN DIRI ANDA SEKARANG!

🔒 Akses penuh hanya diberikan kepada pengguna yang telah melakukan registrasi dan verifikasi profesional.
Bergabunglah bersama komunitas cerdas dan berdedikasi di bidang kedokteran gigi.

Data Diri

Nama
Email
Password
Universitas
Semester
Tempat / Tgl Lahir
Jenis Kelamin
No KTP
Alamat
No telepon / HP