INFO
Kekurangan 140 Ribu Dokter, Pemerintah Akui Tantangan di Balik Program CKG
30 October 2025

Gigisehat - Pemerintah berencana menyesuaikan arah kebijakan pendidikan, termasuk menambah jumlah fakultas kedokteran, memperbanyak kuota mahasiswa kedokteran, dan memperbesar alokasi beasiswa LPDP untuk bidang medis.
Langkah ini diharapkan mampu memperkuat sistem kesehatan nasional dan menjamin keberlanjutan program Cek Kesehatan Gratis (CKG) dalam jangka panjang.
Hasil pemeriksaan CKG mengungkap persoalan baru terkait dengan kesehatan gigi.
“Ternyata hasil cek kesehatan gratis ini, sebagian besar rakyat kita punya masalah di gigi, di penyakit gigi, sebagian besar. Artinya, bahwa sekarang ya kita harus menghasilkan dokter gigi yang cukup banyak, padahal kita tahu dokter umum saja kita kekurangan,” ujar Presiden Prabowo Subianto dalam sidang kabinet, 20 Oktober 2025.
Baca Juga: 20 Fakultas Kedokteran Gigi Terbaik di Indonesia Bisa Jadi Pilihan
Menurut Prabowo, kekurangan tenaga medis menjadi salah satu pekerjaan rumah terbesar bagi pemerintah. Saat ini, Indonesia diperkirakan masih kekurangan lebih dari 140 ribu dokter umum serta ribuan dokter spesialis.
Kondisi ini bukan hanya terjadi di Indonesia, melainkan juga di berbagai negara lain.
“Negara yang kaya dia bisa ambil dokter dari negara-negara yang kurang kaya. Inggris kekurangan dokter sangat banyak, dia ambil dokter dari mana-mana. Jerman, Eropa Barat, Amerika, dokter, perawat diambil dari mana-mana. Dia mampu bayar sangat tinggi. Ini jadi masalah bagi kita,” ungkapnya.
Sebanyak 43 juta warga Indonesia telah memanfaatkan program CKG. Program ini memberikan kesempatan bagi setiap warga negara untuk melakukan pemeriksaan kesehatan secara gratis sekali dalam setahun, tepat di hari ulang tahunnya.
“Sebanyak 43 juta orang sudah menggunakan program Cek Kesehatan Gratis (CKG). Ini saya kira program pertama kali juga di sejarah Republik kita. Setiap warga negara berhak cek kesehatan gratis sekali dalam setahun, pada hari ulang tahun dia,” jelasnya.
Baca Juga: Peneliti Jepang Temukan Obat Bantu Tumbuhkan Kembali Gigi
Program CKG diharapkan mampu meningkatkan deteksi dini penyakit masyarakat sehingga biaya pengobatan dapat ditekan dan kualitas hidup warga meningkat.***

 (1).png)



